Tentang Domain .br
Nama domain tingkat atas kode negara (ccTLD) .br adalah ekstensi yang mewakili Brasil. Informasi di bawah ini juga berlaku untuk nama domain tingkat kedua kode negara (ccSLD) berikut:
- .com.br — Ditujukan untuk entitas komersial
- .net.br — Ditujukan untuk infrastruktur jaringan, misalnya Penyedia Layanan Internet (ISP)
Catatan: Nama domain ini dapat berisi hingga 26 karakter, dengan minimal tiga karakter, dan dapat terdiri atas huruf (a hingga z), angka (0 hingga 9), serta tanda hubung (kecuali sebagai karakter pertama atau terakhir dari nama domain). Anda tidak dapat mendaftarkan nama domain dengan karakter khusus seperti & dan #.
Fitur | Ketersediaan |
---|---|
Siapa yang dapat mendaftarkan domain .br? | Rincian di bawah ini1 |
Jangka waktu pendaftaran | 1-10 tahun |
Lama perpanjangan | 1-10 tahun |
Pembatasan perpanjangan | Rincian di bawah ini2 |
Persyaratan server nama | Rincian di bawah ini3 |
Transfer ke GoDaddy | Lihat Transfer dan perubahan akun untuk domain .BR |
Transfer keluar | Hubungi dukungan pelanggan |
Pendaftaran pribadi | Tidak didukung |
Pendaftaran dilindungi | Tidak didukung |
Pesan di awal | Tidak didukung |
Pendaftaran massal | Didukung |
Perubahan akun | Lihat Transfer dan perubahan akun untuk domain .BR |
Pembaruan kontak | Detail di bawah ini4 |
IDN | Portugis |
Kedaluwarsa/pelunasan | Rincian tersedia di bawah ini5 |
Kebijakan pengembalian dana | Rincian tersedia di bawah ini6 |
Registri | NIC BR /Registro.br |
Rincian
1 Pembatasan pendaftaran
Catatan: Diperlukan waktu hingga 5 hari agar domain .br dapat didaftarkan.
Informasi penting untuk penduduk Brasil yang telah memiliki domain .br (.com.br, .net.br, dsb.)
Registri Brasil menetapkan pencatat domain .com.br atau .net.br pertama yang Anda beli sebagai pencatat default (menghubungkan ID CNPJ/CPF dengan pencatat tersebut). Oleh karena itu, pendaftaran domain selanjutnya diharapkan juga berasal dari pencatat yang sama.
Mengingat kendala ini, Anda dapat memilih untuk menghubungkan ID CNPJ/CPF dengan GoDaddy, lalu melanjutkan pembelian.
2 Pembatasan perpanjangan
Nama domain .br Anda akan diperpanjang sebelum tanggal kedaluwarsanya. Tanggal perpanjangan tergantung apakah Anda menetapkan nama domain tersebut untuk diperpanjang otomatis atau diperpanjang secara manual. Kami akan berusaha melakukan perpanjangan otomatis pada tanggal pertama bulan sebelum tanggal kedaluwarsa nama domain tersebut. Jika upaya perpanjangan gagal, kami akan mencobanya kembali 10 hari kemudian. Jika masih gagal, kami akan melakukan upaya terakhir 10 hari kemudian.
Misalnya: Nama domain .com.br Anda akan kedaluwarsa pada 10 Oktober. Jika nama domain Anda tidak diperpanjang otomatis, Anda bisa memperpanjangnya secara manual paling lambat 20 September. Untuk perpanjangan otomatis, kami berupaya memperpanjang nama domain pada 1 September, 10 September, dan 20 September.
Jika kami tidak dapat memperpanjang nama domain secara otomatis dan Anda tidak memperpanjangnya secara manual paling lambat tanggal 20 pada bulan sebelum tanggal kedaluwarsa, Anda dapat mencoba memulihkannya dan mungkin akan dikenakan biaya pemulihan. Untuk informasi, lihat .
3 Persyaratan server nama
Semua nama domain .br harus memiliki dua server nama terpercaya. Sebelum mendaftarkan atau mengubah nama domain, Anda harus mencantumkan hanya server nama dalam file zonanya.
Jika Anda ingin mendaftarkan nama domain .br pada kami dan menggunakan server nama kami, kami yang akan menangani prosesnya.
Jika Anda ingin menggunakan server nama Anda sendiri, Anda harus menyiapkannya sebelum Anda mendaftarkan atau mengubah nama domain tersebut. Anda juga harus memastikan bahwa server nama tersebut telah berhasil di-resolve (disambungkan) dengan baik sebelum Anda menetapkannya ke nama domain dalam sistem kami.
Catatan: Untuk memastikan file zona DNS Anda telah dikonfigurasi dengan benar di server sebelum mencoba mengubah NS, gunakan alat bantu pemeriksaan server nama registri .br. Jika tidak dikonfigurasi dengan benar, perubahan server nama akan gagal dan kembali ke pasangan valid sebelumnya. Google dapat membantu Anda menerjemahkan respons jika perlu.
Misalnya, Jika Anda ingin mendaftarkan contohkeren.com.br dan menggunakan server nama ns1.contohkeren.br dan ns2.contohkeren.br, maka Anda harus mencantumkan server nama tersebut dalam file zona nama domain tersebut.
Setelah Anda menyiapkan server nama dan mendaftarkan nama domain Anda, gunakan petunjuk di Mengubah server nama untuk domain saya untuk mengatur server nama di sistem kami.
4 Persyaratan pembaruan kontak
Anda dapat memperbarui kontak admin, teknis, dan penagihan dari nama domain.Catatan: Jika Anda telah membuat akun di Registri, kontak yang terhubung dengan CNPJ/CPF (disebut kontak ORG BR) hanya dapat diperbarui di situs web Registri. Anda sebaiknya tidak memperbarui informasi kontak Penagihan karena nama domain akan ditransfer ke Registri dan Anda tidak dapat mengelolanya melalui akun GoDaddy. 1API GmbH (dikenal juga sebagai Hexonet) adalah mitra yang kami gunakan agar dapat menawarkan domain .DK. Jika Anda mentransfer domain tanpa sengaja, hubungi dukungan pelanggan kami untuk bantuan lebih lanjut.
Untuk pembaruan pada bidang berikut, hubungi departemen dukungan kami agar dapat memperoleh bantuan:
- Nama depan
- Nama belakang
- Organisasi (nama perusahaan)
- Negara
Anda bisa memperbarui semua informasi kontak lainnya dalam Manajer Domain. Lihat Mengubah informasi kontak domain untuk mendapatkan informasi.
6 Kedaluwarsa/penukaran
Jika kami tidak dapat memperpanjang nama domain secara otomatis dan Anda tidak memperpanjangnya secara manual paling lambat tanggal 20 pada bulan sebelum tanggal kedaluwarsa, Anda dapat mencoba memulihkannya dan mungkin akan dikenakan biaya pemulihan. Untuk informasi, lihat .
5 Kebijakan pengembalian dana
Untuk rincian tentang pengembalian dana, kunjungi halaman Kebijakan Pengembalian Dana GoDaddy.
Sebagian besar domain akan mematuhi Persyaratan Standar, namun domain tertentu akan memiliki pengecualian atau mungkin dananya tidak dapat dikembalikan sama sekali. Lihat di bawah KEDUA kategori berikut:- Produk dengan Ketentuan Pengembalian Dana Khusus (lihat di Pendaftaran/Perpanjangan Nama Domain)
- Produk-produk yang Tidak Memenuhi Syarat untuk Pengembalian Dana